GUNUNG SUGIH-JNNews
Sebanyak
210 siswa SDN 01 Sukajaya
Kecamatan Anak Ratu Aji Kabupaten Lampung Tengah, belajar di ruang kelas
yang tidak layak. Gedung sekolah telah mengalami kerusakan parah akibat dimakan usia.
Tak ayal, setiap harinya para siswa SDN 01 Sukajaya harus belajar dengan dengan perasaan was was dan dengan kondisi sekolah yang kotor.
Ketidaklayakan
lain dari bangunan di sekolah tersebut dapat diamati dari
rusaknya berbagai bagian ruangan. Tembok dinding rapuh beserta, hingga bagian
atap yang bolong. Sekolah
yang terletak di salah satu wilayah barat Kabupaten Lampung Tengah itu merupakan bangunan tua dan masih berdiri menjadi
saksi bisu bagi beberapa generasi warga Kecamatan Anak Ratu Aji yang menamatkan pendidikan
sekolah dasarnya.
Menurut kepala sekolah Supriadi, A.Ma.Pd, "Sejak didirikan puluhan tahun lalu, sekolah kami tidak pernah tersentuh bantuan perbaikan dari pemerintah. Kami mengharapkan bantuan pemerintah agar sekolah ini diperbaiki, untuk kenyamanan dan keamanan kegiatan belajar dan mengajar di sekolah ini," ujarnya.
Ia khawatir, buruknya kondisi bangunan sekolah tersebut akan berdampak fatal bagi para siswa yang tengah belajar di dalam kelas. Menurutnya, bagian dinding atau atap dari bangunan sekolah bisa ambruk bila tidak segera diperbaiki. Pihak sekolah membutuhkan dana alokasi khusus (DAK) untuk merehab berat bangunan sekolah yang rusak. (tuangan)
Posting Komentar