MENGGALA-JNNews
Masyarakat Kabupaten Tulang Bawang akan menerima bantuan
dana dari program keluarga
harapan (PKH)
Tahun 2014. Hal
tersebut berdasarkan keputusan Badan Pusat Statistik (BPS) RI Tentang pendataan pemerintahan bantuan PHK
Tahun 2014.
Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disosnakertrans) Kabupaten Tulang Bawang, Ria Kholdi mengatakan,
dari 15 Kecamatan Di
Tuba hanya ada 14 Kecamatan
saja yang mendapat program PKH dari pusat.
Menurut Ria, hal tersebut berdasarkan keputusan BPS RI
Tentang pendetaan jumlah penerima bantuan PKH tahun 2014. Ria menjelaskan dari 14 Kecamatan tersebut sebanyak 5.891 masyarakat yang
akan menerima bantuan dana dari PKH.
Sedangkan pendataan keseluruhannya dari BPS RI pada tahun
2011 lalu baik jumlah data nama-nama
perintah bantuan dari BPS RI dan kami hanya melanjutkan pendataan saja seperti data yang diberikan kepada
kami. (erwan)
Posting Komentar